Mengenal Jenis-jenis Arti Error pada Website

Halo para Cloudku pada artikel kali ini akan dibahas mengenai jenis-jenis error pada Website. Pernahkah Anda melihat error saat akan mengakses website yang anda kunjungi. Terkadang saat mengakses website anda dapat menemukan kode eror, misalnya 404, 502 atau mungkin 402. Tahukah anda jika kode error tersebut memiliki maksud dan tujuan tertentu untuk memberitahu anda penyebab errornya website tersebut.
Lalu apa sebenarnya arti dari masing-masing kode error yang muncul di website yang sedang anda kunjungi? Ada banyak orang yang tidak mengetahui maksud dari kode error tersebut sehingga banyak yang beranggapan jika perbedaan kode tersebut tidak terlalu penting.
Untuk mengetahui maksud dan arti kode error yang ada pada website saat anda sedang mengunjunginya berikut penjelasan masing-masing maksud dari kode error pada website, yaitu:

  1. Kode Error 400 (Bad Request)

Error 400 bad request adalah error yang muncul apabila anda salah mengetikkan alamat website pada address bar yang ada di web browser. cobalah periksa kembali alamat website yang anda ketikkan pada web browser, bisa jadi website tersebut sebenarnya tidak terdaftar sehingga anda mengakses website yg tidak ada.Kode Error 401 (Unauthorized)Jika anda menemukan kode error seperti ini saat sedang mengunjungi website maka artinya anda tidak memiliki authorisasi atau hak akses pada halaman web tersebut karena hanya bisa diakses menggunakan password atau kata sandi saja.Kode Error 402 (Payment Required Error)Sebenarnya kode ini sangat jarang terjadi saat anda sedang mengakses website. Kode error ini adalah kode yang menunjukkan adanya kesalahan dalam pembayaran yang sedang anda lakukan.Kode Error 403 (Forbidden)Saat anda sedang mengunjungi website dan menemukan error 403 maka artinya anda tidak bisa mengakses halaman web tersebut karena tidak diberi akses oleh pemilik website. Sehingga server secara otomatis akan menolak permintaan anda.Kode Error 404 (Not Found)Kode error yang satu ini sangatlah terkenal karena sering muncul saat anda sedang asyik menjelajahi internet. Sepertinya sebagian pengguna internet pernah mengalami error 404 Not Found. Arti dari error 404 Not Found adalah data atau halaman web yang anda minta tidak tersedia di website yang anda kunjungi. Bisa jadi karena memang halaman tersebut tidak pernah ada atau mungkin dihapus oleh pemilik website.Kode Error 405 (Method Not Allowed)Kode error ini akan tampil jika permintaan yang kita lakukan menggunakan metode yang tidak diperbolehkan oleh server. Munculnya kode ini memberikan informasi jika server tidak memberi izin dan tidak bisa memenuhi perintah dari browser.Itu tadi adalah informasi mengenai arti dari kode error yang biasa muncul di web browser anda. Arti kode error diatas belum menampilkan keseluruhan dari kode error yang anda temukan di web browser, kami akan menyambungnya kembali di artikel bagian kedua.Kode Error 408 (Request Timeout)Server telah melewati waktu yang telah ditentukan (timed out). Request timed out dapat muncul disebabkan karna beberapa hal, baik dari sisi server ataupun pengguna.Kode Error 500 (Internal Server Error)Internal server error 500 umumnya terjadi hanya karena masalah kesalahan pada file .htaccess dan kesalahan pada file permissions pada file PHP website tersebut.Kode Error 502 (Bad Gateway)Dalam Bad gateway,server menerima respon yang invalid dari server lain. Pesan ini kerap muncul karna kesalahan script, ataupun halaman redirect yang dituju.Kode Error 503 (Service Unavailable)Pesan Service unavailable biasanya hanya sementara,dan pesan ini dapat muncul apabila website yang dituju sedang maintenance ataupun overloading.Kode Error 504 (Gateway Timeout)504 gateway timeout mirip kode 408, Hal ini pertanda bahwa koneksi server to server mengalami keterlambatan pada saat diakses dan tidak bekerja sebagaimana seharusnya, maka akan muncul pesan gateaway timed out.

  • 0 användare blev hjälpta av detta svar
Hjälpte svaret dig?

Relaterade artiklar

Kelebihan Produk Cloudku

Halo para Cloudku pada artikel ini akan dibahas mengenai produk-produk Cloudku yaitu Wordpress...

Panduan Pemesanan Domain

Halo para Cloudku setelah sebelumnya kita membahas bagaimana cara memasan hosting kali ini kita...

Panduan Pemesanan Hosting

Setelah artikel sebelumnya kita membahas kelebihan produk Cloudku. Anda dapat memilih hosting...

Cara Upload Dokumen Domain ID di Client Area WHMCS

Jika anda membeli domain berextensi .ID yang membutuhkan verifikasi dokumen maka berikut ini...

Mengenal Fitur Utama Cloudku

Mengenal fitur utama Cloudku dan apa yang membedakan Cloudku dengan hosting lainnya.Apa saja...